Wednesday, August 5, 2009

medikamentosa pengobatan liver abses

MEDIKAMENTOSA
Secara singkat pengobatan amebiasis hati sebagai berikut :
1. metronidazole : 3 X 750mg selama 5-10 hari dan ditambah dengan;
2. kloroquin fosfat : 1 gr/hari selama 2 hari dan diikut 500mg/hari selama 20 hari, ditambah;
3. dehydroemetine : 1-1,5mg/kgBB/hari intramuskular (maksimum 99mh/hari) selama 10 hari.
Pada abses yang kecil atau tidak toksis tidak perlu dilakukan aspirasi, kecuali untuk diagnostik. Aspirasi hanya dilakukan pada ancaman ruptur atau gagal pengobatan konservatif. Sebaiknya aspirasi dilakukan dengan tuntunan USG.(1)
Indikasi aspirasi jarum perkutan adalah abses besar dengan ancaman ruptur, atau diameter abses lebih dari 7cm atau 10cm. Selain ukuran absesnya indikasi lainnya adalah jika respons kemoterapi juga kurang, atau mungkin liver abses disertai infeksi lainnya. Selain hal-hal tersebut indikasi aspirasi jarum lainnya adalah letak abses yang dekat permukaan kulit, tidak ada tanda perforasi dan abses pada lobus kiri hati.(1,3)
Selain aspirasi jarum dapat juga dilakukan drainase. Tindakan ini jarang dilakukan kecuali pada kasus tertentu seperti abses dengan ancaman ruptur atau secara teknis susah dicapai atau gagal dengan aspirasi biasa. Jika terjadi piotorak, efusi pleura dengan fistula bronkopleura perlu dilakukan tindakan water sealed drainage.

PROGNOSIS
Sejak digunakan pemberian obat seperti dehydroemetine/emetine, metronidazole, dan kloroquin, mortalitas menurun secara tajam. Mortalitas di RS dengan fasilitas yang memadai sekitar 2% dan fasilitas yang kurang sekitar 10%. Pada kasus yang membutuhkan tindakan operasi mortalitas sekitar 12%, jika ada peritonitis amebik, mortalitas dapat mencapai 40 - 50%. Kematian yang tinggi ini disebabkan keadaan umum yang jelek, malnutrisi, ikterus atau renjatan. Sebab kematian biasanya karena sepsis atau sindrom hepatorenal.(1)




















DAFTAR PUSTAKA

1. Julius, abses hati dalam buku ajar Ilmu Penyakit Dalam, jilid 1, edisi ke-3, FKUI, Jakarta 1996.
2. Ruben Peralta, MD, FACS - liver abscess available at http//www.emedicine.com
3. Ahmad M, Khan AH, Mubarik A. Fatal amoebic liver abscess: an autopsy study. Journal of Gastroenterology and Hepatology 1991.
4. Marpaung, Boloni.Prof.dr - abses hati dalam buku ilmu penyakit hati, pankreas, kandung empedu dan peritoneum bagian imu penyakit dalam FK-USU 1976.

1 comment:

  1. Artikelnya sangat bermanfaat sekali,, di tunggu artikel yang lainnya

    ReplyDelete

beri komentar dengan bahasa yg sopan.kami tidak bertanggung jawab terhadap isi komentar.